Para pecinta jambu, pasti sudah tidak asing lagi dengan jambu kristal ini. Jambu biji dengan warna kulit hijau terang ini sangat populer apalagi dijadikan manisan. Dagingnya tebal berwarna putih dan rasanya gurih dan manis. Ternyata dibalik kepopulerannya, jambu ini memiliki banyak khasiat untuk tubuh loh. Penasaran kan apa saja manfaatnya bagi tubuh kamu? Berikut penjabarannya.
1. Baik Untuk Pencernaan
Tidak sedikit yang mengalami masalah pencernaan ini. Dimulai dari kebiasaan yang tidak sehat hingga abnormalitas organ pencernaan. Hal tersebut berdampak kepada pencernaan yang bermasalah. Entah itu lambat sehingga kamu akan mengalami masalah kegemukan. Susah BAB juga menjadi salah satu pertanda pencernaan tidak lancar. Hingga terserang diare. Namun, jangan khawatir. Mengkonsumsi secara rutin jambu kristal ini ternyata bagus bagi kesehatan pencernaan loh.
2. Baik Untuk Kesehatan Kulit
Apakah kamu memiliki banyak masalah kulit yang mengganggu? Jika iya, kamu bisa mengkonsumsi jambu kristal ini. Sebab, kandungan vitamin E yang terdapat di dalam buah ini sangat baik untuk menjaga kesehatan dan membuat kulit tetap lembab. Bahkan, kandungan vitamin E dalam buah tersebut bisa mengatasi masalah kulit kering dan bersisik. Membuat wajah tetap cerah dan sehat terawat. Mengangkat kotoran hingga sel kulit mati. Jadi, kulit kamu akan ternutrisi sempurna dari dalam.
3. Mencegah Dan Mengobati Penyakit Mata
Ada banyak gangguan atau penyakit mata yang akan datang seiring dengan bertambahnya usia. Walaupun, tidak semua penyakit mata diakibatkan oleh faktor umur. Namun, dengan rutin memilih cemilan yang baik seperti jambu ini, maka kesehatan mata akan terjaga lebih baik. Sebab, jambu ini ternyata memiliki kandungan vitamin A. Dimana vitamin tersebut sudah sangat layak dikonsumsi agar kesehatan mata mu terjaga. Sehingga rabun jauh, rabun dekat, silindris, katarak, hingga berbagai jenis penyakit mata lainnya bisa dihindari.
4. Perlindungan Terhadap Infeksi Bakteri dan Virus
Tahukah kamu? Tubuh membutuhkan banyak sumber nutrisi agar bisa menjaga kekebalan sistem imun. Bagaimana jika tidak tercukupi dengan baik? Tentu kamu akan lebih mudah terserang penyakit. Nah, untuk itu cobalah memenuhi kebutuhannya dengan menyeimbangkan asupan vitamin serta mineral. Salah satu cara paling “enak” adalah mengkonsumsi buah seperti jambu kristal ini secara rutin. Dengan demikian infeksi virus atau bakteri akan lebih mudah dihadang oleh sistem kekebalan tubuh. Sehingga kamu tidak perlu langganan pergi berobat lagi, kan?
5. Mengatasi Batuk dan Flu
Batuk dan flu merupakan penyakit umum yang biasa kita derita, kan? Perubahan cuaca saja bisa membuat kamu terserang flu hingga muncul refleks batuk. Lantas, apa hubungannya jambu ini dengan penyakit tersebut? Ternyata ketika kamu rutin mengkonsumsinya maka kamu akan lebih jarang terserang batuk dan flu. Sebab, semua bagian dari buah tersebut seperti daun, daging hingga kulit memiliki kandungan flavonoid. Senyawa ini bagus untuk mengatasi infeksi dan radang.
6. Bagus Untuk Menurunkan Berat Badan
Lagi lagi kamu kesulitan menurunkan berat badan? Cobalah secara rutin ganti cemilan kamu dengan jambu ini. Sebab, kandungan seratnya sangat bagus mencegah rasa lapar berlebih. Dan juga, membuat kamu kenyang sedikit lebih lama.
Bagaimana? Ada banyak sekali manfaat dari jambu kristal, bukan? Lantas apa lagi yang perlu kamu tunggu? Yuk order jambu terbaik seperti yang disediakan oleh TaniHub. Sudah tahu tentang platform e-commerce buah-buahan segar yang satu ini belum? Kamu bisa mendapatkan buah jambu kristal terbaik loh di sini! Buruan dipesan!