Berita Sepak Bola Seputar Persib Bandung

Persib Bandung Vs Bali United: Berebut Eksistensi Papan Atas - Pengamat  Sepakbola

Persib Bandung adalah salah satu tim peserta BRI Liga 1 2022-2023. Tim yang berjuluk Maung Bandung ini merupakan tim kebanggaan Bandung sekaligus warga Jawa Barat.

Ngomong-ngomong tentang Persib Bandung, dalam kesempatan kali ini akan memberikan berita sepak bola seputar Persib Bandung sebagai berikut:

  1. Sejumlah Faktor yang Membuat Persib Bandung Tumbang Atas Bali United

Mantan pemain Persib Bandung yang kini menjadi salah satu pengamat sepak bola Indonesia, Yudi Guntara memberikan analisisnya terkait kekalahan Maung Bandung atas Bali United, Selasa (23/8/2022)

 

Duel bertajuk Big Match antara Persib Bandung Vs Bali United itu berakhir dengan skor 2-3 dan merupakan lanjutan pekan keenam Liga 1 2022/2023.

 

Menurut Yudi Guntara, ada tiga hal yang membuat Persib Bandung menelan kekalahan dari Sedady Tridatu. Yang pertama, belum padunya dua striker asing Persib Bandung, David da Silva dan Ciro Alves.

 

“Bukan berarti dua striker ini jelek, Akhirnya terkesan mereka bermain secara individu, mengandalkan kemampuan individu.”

 

Selain itu, kata Yudi, para pemain Bali United berani mengambil inisiatif untuk melakukan pressing ketat ketika pemain Persib memegang bola.

 

Pemain Bali United juga tidak malas bergerak dan merebut bola.

 

“Itu sepanjang 2×45 menit dia lakukan. Itu yang menjadi kesulitan pemain-pemain Persib Bandung sehingga tidak bisa mengembangkan permainannya.”

 

  1. Hormati Bobotoh Jadi Alasan Spasojevic Tak Selebrasi Usai Jebol Gawang Persib

Bali United kembali menjaga tren positifnya dengan menaklukkan Persib Bandung dengan.

 

IIija Spasojevic menjadi salah satu penyebab kekalahan Maung Bandung atas Bali United pada pekan keeman Liga 1 2022/2023.

 

Striker naturalisasi itu mencetak gol saat memastikan Bali United menang 3-2 atas Persib Bandung, Selasa (23/6/2022).

 

Dalam laga tersebut, Spasojevic mencetak gol dalam setelah sundulannya berhasil menjebol gawang Persib Bandung yang dikawal I Made Wirawan. Gol tercipta berkat assist Ricky Fajrin yang memberikan umpan lambung lalu Spaso menyambutnya denga diving header.

 

Bola sundulannya meluncur masuk ke pojok kanan bawah gawang Persib. Gol ini pun sekaligus menjadi gol perdana tandang musim ini.

 

Yang menariknya, Spaso tidak melakukan selebrasi usai mencetak gol. Ia hanya mengangkat tangan sebagai ungkapan permintaan maaf kepada para bobotoh yang memenuhi stadion.

 

Alasan Spaso tidak melakukan selebrasi, ia mengaku masih menaruh hormat terhadap Persib dan para pendukungnya.

 

“Saya respek sama Bobotoh, saya tidak mungkin selebrasi di sini,” ujar Spaso seusai laga.

 

Hal cukup bisa dimaklumi, lantaran Spasojevic pernah memperkuat Maung Bandung. Meskipun tidak lama, namun kehadirannya meninggalkan kesan yang luar biasa.

 

Pemain kelahiran Montenegro itu bergabung ke Persib jelang bergulirnya Liga Super Indonesia (LSI) 2015.

Spaso hanya mampu mencetak satu gol dalam dua laga pertandingan di ISL. Sebab, pada saat itu kompetisi harus dihentikan akibat adanya sanksi pembekuan yang dijatuhkan FIFA kepada PSSI.

 

Di tengah banyaknya tawaran dari klub lain, Spaso masih tetap bertahan di Maung Bandung. Hal ini tidak sia-sia, karena ia berhasil menorehkan tinta emas bersama Maung Bandung di ajang turnamen Piala Presiden 2015.

 

Tampil dalam enam pertandingan, Spaso membukukan empat gol dan satu assist.

 

Puncaknya, Spaso berhasil membawa Persib Bandung meraih gelar juara Piala Presiden 2015.

Mungkin itu saja tulisan kali ini tentang berita sepak bola seputar Persib Bandung, semoga ada guna dan manfaatnya.